Hidroponik Sederhana Untuk Pemula

May 24, 2016

Hidroponik dapat dijadikan sebagai laternatif menanam trutama pada daerah gersang atau daerah yang sulit ditemukan lahan kosong. Hidroponik diartikan sebagai cara budidaya tanaman tanpa menggunakan tanah. Tanaman hidroponik akan tumbuh dalam air yang memiliki banyak nutrisi. Sebagai pengganti tanah dapat menggunakan media tanam seperti krikil, sabut kelapa, arang sekam, dan media bukan tanah yang lainnya.

Tidak sedikit orang ketika mendengar istilah hidroponik merasa sedikit asing. Hal ini mungkin dikarenakan belum banyaknya perani yang menerapkan hidroponik sebagai metode budidaya tanaman. belakangan ini mulai banyak orang yang mengembangkan hidroponik baik untuk sekedar hobi maupun untuk komersil.

Hidroponik Sederhana Untuk PemulaPembuatan hidroponik dapat dilakukan dengan cara yang sederhana dan menggunakan bahan yang banyak terdapat disekitar kita. Kita dapat menggunakan botol belas sebagai tempat hidroponik atau juga dapat menggunakan wadah bekas yang lain. Dengan sentuan kreatifitas barang barang bekas bisa jadi barang yang bermanfaat seperti hidroponik yang akan kita buat.

Prinsip Kerja Hidroponik

Pada prisnsipnya hidroponik tidak menggunakan tanah semasekali sedangkan tanaman sangat membutuhkan unsurhara yang biasa terdapat pada tanah. Jadi agat tanaman tetap tumbuh dengan baik diperlukan penyediaan nutrisi yang dilarutkan dalam air. Sedangkan untuk menggantikan air dapat menggunakan bahan pengganti sebagai media tanam seperti krikil atau arang sekam. Sarat bahan yang dapat digunakan sebagai media taman harus tidak memiliki unsur hara dan ber-pH netral.

Tanaman diletakkan pada media taman yang telah diberi larutan nutrisi. Tanaman akan tumbuh dan terus hidup dengan menyerap nutrisi yang telah disediakan dan terlarut dengan air. Selain menyerap nutrisi tanaman juga menyerap oksigen yang terdapat pada nutrisi maupun yang terdapat diatasnya.

Membuat Hidroponik

Untuk membuat hidroponik dari bahan sederhana kali ini kita menggunakan yang sederhana yang terdapat disekitar kita.
bahan:
  • wadah bekas
  • krikil
  • nutrisi hidroponik AB
  • air
  • bibit tanaman

Cara pembuatan:
Tahap tertama kita buat larutan nutrisi hidroponik dengan cara memcampur nutrisi hidroponik AB dengan air. Untuk nutrisi dapat menggunakan nutrisi buatan sendiri ataupun menggunakan nutrisi instan yang banyak dijual ditoko pertanian. Dalam kesempatan kali ini saya menggunakan nutrisi instan (nutrisi hidroponik AB). Perbandingannya 5 ml nutrisi hidroponik AB dengan air 1 liter.

Cara membuat nutrisi pertama siapkan air 1 liter kemudian masukkan nutrisi A sebanyak 5 ml dan aduk hingga merata. Setelah merata masukkan kembali nutrisi jenis B sebanyak 5 ml kemudian aduk hingga merata. Pencampuran nutrisi A dan B tidak boleh secara bersamaan karena akan terjadi kenggumpalan dan tidak dapat digunakan. Setelah merata nutrisi siap digunakan.

Wadah yang telah disiapkan diisi dengan media tanam setengah bagian kemudian letakkan bibit tanaman ditengah tengan. Kemudian tambahkan media tanaman higga hampir penuh dan tanaman dapat berdiri dengan tegak. kemudian isi dengan nutris yang telah dipersiapkan kedalam wadah kira kira sedikit penuh tetapi tidak melebihi media tanam. Hidroponik telah jadi dan siap diletakkan pada dibawah sinar matahari.

Cara Merawat

Untuk merawatnya cukup dengan menambahkan nutrisi apabila nutrisi habis. Semakin besar tanaman biasanya akan semakin cepat pula nutrisi habis jadi semain cepat pula kita harus mengisi kembali nutrisi. selain itu apabila terdapat hama atau penyakit sesegera mungkin diatasi agar tanaman tidak terganggu ataupun mati.

Tanman yang Dapat Ditanam

Untuk saat ini sudah banyak tanaman yang dapat ditanam dalam sistem hidroponik. Berbagai tanaman yang telah berhasil dibkembangkan dalam hidroponik antara lain sawi, kangkung, bayam, pakcoy, cabe, tomat, kentang, dan masih banyak tanaman yang lian. Tanaman tanaman itu dikembangkan dalam berbagai jenis hidroponik seperti NFT, aeroponik dll.

Meskipun masih dalam bentuk yang sangat sederhana tetapi tehnik menanam diatas sudah dapat dikatakan sebagai sistem hidroponik. Untuk mengetahui lebih lamjut mengenai jenis jenis hidroponik dapat dilihat pada 6 Macam Sistem Hidroponik yang Perlu Diketahui disana akan banyak dijelaskan mengenai macam macam hidroponik dari yang sederhana hingga yang membutuhkan skil tinggi.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Terima Kasih anda telah berkunjung dan berkomentar. Kritik dan Saran yang membangun untuk Blog Guyub Tani akan memberikan kembali kontribusi kepada anda. EmoticonEmoticon